SAN FRANCISCO: Google Inc memperkenalkan versi uji browser Chrome Web untuk sistem operasi Android Ice Cream Sandwich.
Sundar Pichai, Senior Vice President Google yang bertanggung jawab pada Chrome dan aplikasi, mengatakan browser itu akan tersedia pada tablet dan ponsel yang menggunakan piranti lunak Android Ice Cream Sandwich.
Lewat browser Chrome Web yang kali pertama diperkenalkan pada 2008, kecepatan mobile browsing akan meningkat dan memuat hasil pencarian teratas. Pengguna pun dimungkinkan memperoleh tab dan bookmark yang serupa di desktop mereka.
“Chrome untuk Android dirancang seluruhnya bagi perangkat mobile. Perangkat lunak ini fokus pada kecepatan dan kesederhanaan, tetapi juga menonjolkan sign-in mulus dan sinkronisasi,” tutur Pichai yang dikutip dari Bloomberg.
Piranti lunak Android keluaran Google telah memimpin pasar sistem operasi smartphone, mengalahkan iPhone dari Apple Inc dan piranti lunak mobile dari Microsoft Corp.
Perusahaan riset pasar NPD Group Inc mencatat handset Android menyumbang 48% di pasar smartphone Amerika Serikat pada kuartal IV, sementara iPhone 43%. Hampir tiga dari lima pembeli pertama smartphone memilih Android. (Gloria Natalia/TW)
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar